Manfaat Lada Hitam Bagi Kesehatan



Manfaat Lada Hitam untuk Kesehatan Tubuh

Sebelum Anda mengetahui manfaat lada hitam, Anda perlu mengetahui kandungan apa saja yang terdapat di dalam lada hitam. Lada Hitam adalah bumbu yang bergizi karena mengandung banyak mineral dan vitamin.

 Adapun kandungan vitamin di dalam lada di antaranya: Vitamin A, Vitamin E, Vitamin K, Vitamin C, dan Vitamin B6. Sedangkan kandungan mineralnya seperti Riboflavin, Thiamin, Niasin, natrium, kalium, folat, kolin, dan betain. Dalam 100 gram lada hitam terdapat protein 10,95 mg.

Berikut ini adalah beberapa manfaat lada hitam yang baik untuk kesehatan tubuh, antara lain:

1. Melancarkan sistem pencernaan

Manfaat pertama lada hitam ialah melancarkan sistem pencernaan. Hal dapat terjadi karena zat yang bernama piperine membuat produksi asam hidroklorik pada saluran pencernaan meningkat.

Asam hidroklorik ini ternyata bisa membantu saluran pencernaan memecah sekaligus menyerap nutrisi dari makanan dengan lebih baik. Alhasil, Anda pun tak akan mudah mengalami yang namanya sembelit ataupun gangguan perut kembung yang disebabkan oleh produksi gas berlebihan dalam perut.

2. Mencegah kanker

Manfaat kedua lada hitam ialah kemampuannya mencegah kanker. Kandungan flavonoid dan karoten dari lada hitam ternyata bisa melawan pertumbuhan sel-sel penyebab kanker. Tak hanya itu, kandungan piperine dan polifenol di dalam lada hitam ini juga mampu mencegah pertumbuhan sel kanker secara efektif.

Berbagai kandungan antioksidan dalam lada hitam juga mampu menurunkan efek buruk dari radikal bebas yang terjadi di dalam tubuh. Rutin mengonsumsi lada hitam mampu membuat Anda terhindar dari kanker payudara, kanker kulit, hingga kanker usus besar.

3. Membuat kulit sehat

Manfaat ketiga lada hitam ialah Membuat kulit sehat. Kandungan polifenol dari lada hitam mampu mencegah efek buruk dari radikal bebas yang bisa memicu masalah kulit layaknya perubahan warna kulit menjadi lebih gelap. Kandungan vitamin C dari bumbu ini juga bisa membantu pengangkatan sel kulit mati sekaligus mencegah datangnya jerawat.

Selain itu, manfaat lada hitam lainnya adalah menyembuhkan vitiligo, penyakit kulit yang menyebabkan beberapa area kulit kehilangan pigmentasi normalnya dan berubah menjadi putih.

 4. Melawan bakteri

Manfaat keempat lada hitam ialah Melawan bakteri. Sifat antibakteri dan antiinflamasi dari lada hitam dapat membantu mengatasi ketombe. Guna mendapatkan manfaat lada hitam, Anda hanya perlu mencampurkan lada hitam dengan lemon dan mengaplikasikannya secara langsung pada rambut.

Selain itu, manfaat lada hitam lanjutannya adalah kemampuannya mengatasi rambut beruban. Caranya cukup mencampurkan seperempat sendok teh lada hitam dalam setengah cangkir yoghurt. Berikan kedua campuran itu langsung ke ke kulit kepala dan biarkan selama setengah jam. Kemudian bilas sampai bersih. Penggunaan ramuan ini secara teratur akan memiliki efek yang signifikan.

5. Meningkatkan fungsi kognitif 

Manfaat kelima lada hitam ialah Meningkatkan fungsi kognitif. Hal ini disebabkan oleh zat piperine yang merasang jalur kimia di otak. Bagi seseorang yang menderita Alzheimer, demensia ataupun malfungsi terkait radikal bebas, disarankan untuk mengonsumsi lada hitam.

6. Melancarkan sistem pernapasan

Manfaat keenam lada hitam ialah untuk Melancarkan sistem pernapasan. Karena lada hitam memiliki sifat ekspetoran, maka manfaat lada hitam yang bisa didapatkan adalah mencegah hidung tersumbat hingga mengatasi sinusitis. Saat Anda mengonsumsi lada hitam, bersin-bersin hingga batuk akan Anda alami. Mengonsumsi sup atau makanan-makanan yang mengandung lada hitam dipercaya dapat mengatasi pilek dan batuk.

7. Meredakan sakit gigi

Manfaat ketujuh lada hitam ialah untuk mengurangi sakit gigi dan penyakit terkait gusi. Hal ini disebabkan karena lada hitam memiliki sifat antimikroba dan antibakteri yang mampu mencegah penyebaran bakteri di mulut. Cara penggunaannya, Anda dapat meletakan lada hitam dicampur dengan sedikit garam di daerah yang sakit.

8. Mengatasi tukak lambung

Manfaat kedelapan lada hitam ialah untuk mengatasi Tukak lambung (peptic ulcer, ulkus peptikum) adalah luka yang muncul pada dinding lambung akibat terkikisnya lapisan dinding lambung. Gangguan kesehatan ini dapat di atasi dengan mengonsumsi lada hitam. Manfaat lada hitam berikut ini bisa didapatkan karena kandungan antioksidan dan antiinflamasinya Selain itu, lada hitam membantu memperkuat pertahanan mukosa dan juga digunakan untuk melawan masalah yang timbul karena etanol.

9. Menjaga gula darah 

Manfaat kesembilan lada hitam ialah untuk menjaga gula darah. Banyak orang tidak mengetahui bahwa manfaat lada hitam ternyata juga baik untuk mencegah maupun mengelola diabetes dan hipertensi.

Sebuah studi mengungkapkan, lada hitam mencegah enzim pemecah pati menjadi glukosa secara alami. Kemampuan ini penting bagi penderita diabetes tipe 2 dan hipertensi karena kemungkinan dapat membantu pengaturan kadar gula darah dan menunda penyerapan glukosa.

10. Mengatasi kesulitan menelan

Manfaat kesembilan lada hitam ialah untuk mengatasi kesulitan menelan. Salah satu masalah yang kerap dialami para manula adalah kesulitan untuk menelan. Sebuah studi menunjukkan bahwa aroma yang dihasilkan minyak lada hitam dapat merangsang refleks tubuh untuk menelan makanan. 

Penerapannya cukup mudah, Anda hanya perlu menghirup aroma alami yang dihasilkan dari minyak lada hitam, dengan begitu maka akan merangsang refleks otot menelan.

Nah, itulah beberapa manfaat lada hitam silahkan dicoba dan rasakan manfaatnya.



by. Yoga

0 Response to "Manfaat Lada Hitam Bagi Kesehatan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel